TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Lakukan Patroli, Bhabinkamtibmas Polsek Simpang Jernih Sambangi Petani

Tribrata News Aceh Timur-Dalam rangka memelihara situasi keamanan, ketertiban dan ketentraman masyarakat (Kamtibmas) desa binaannya, dua Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Simpang Jernig, Bripka Suharyono. S dan Bripka Haris pada Kamis (19/01) siang melakukan kegtiatan sambang desa dengan mendatangi rumah-rumah warga di Desa Pante Kera maupun menyambangi para petani yang sedang bekerja di ladang.
Untuk saling menjaga keamanan dan situasi yang kondusif, mereka berdua menyampaikan pesan-pesan kamtibmas untukmengantispasi tindak kejahatan yang sering terjadi di sekitar. Menurutnya, pelaku tindak kejahatab bisa terjadi kapan saja dan di mana saja. Untuk itu, pihaknya menghimbau situasi keamanan dan kenyamanan saling dijaga.
Kapolsek Simpang Jernih, Iptu Ismail Samri mengatakan, kegiatan patroli dialogis rutin setiap hari ini dilakukan untuk meningkatkan keamanan dan menjalin silaturahmi.
“Bersilaturahmi sangatlah penting untuk meningkatkan keamanan. Dengan bersilaturahmi bisa meningkatkan sinergitas antara Polri bersama warga dan bahkan dengan kegiatan seperti ini kami dengan mudah mendapatkan informasi jika ada kejadian maupun peristiwa,”ujar Iptu Ismail Samri.
Ditambahkanya dan apabila masyarakat menemukan hal-hal yang mencurigakan agar melaporkan ke Polsek atau Bhabinkamtibmas. Dengan kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat, warga merasa terlindungi, terayomi dan terlayani. Ujar Kapolsek Simpang Jernih Iptu Ismail Samri. (Iwan Gunawan).
Previous Post Next Post