TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Kapolres Bersama Wakapolres Aceh Timur Tanam Pohon Di Kawasan Wisata Air Terjun Serule, Peunaron

Tribrata News Aceh Timur-Selain melakukan kegiatan wisata alam, Kapolres Aceh Timur, AKBP Rudi Purwiyanto, S.I.K, M. Hum bersama Wakapolres Kompol Carlie Syahputra, S.I.K juga melakukan penanaman pohon di kawasan wisata Air Terjun Serule, Desa Arul Pinang, Kecamatan Peunaron, Sabtu (26/08).
Dalam kegiatan ini, Kapolres mengucapkan banyak terima kasih kepada peserta dan masyarakat Peunaron yang ikut meramaikan kegiatan tersebut.
“Intinya di sini, dengan adanya kegiatan ini kita mempererat tali silaturahmi, persaudaraan dan kekerabatan dengan tujuan memunculkan energi positif dalam bekerja,” tutur Kapolres.
Menurut Kapolres pohon mempunyai berbagai manfaat. Jika kita cermati pohon memiliki beberapa manfaat diantaranya pohon merupakan tempat berlindung hewan liar dan memberikan makanan pada hewan-hewan di sekitarnya. Pohon dapat mengurangi pengikisan ini dikarenakan pohon akan menahan partikel hujan agar tidak langsung menyentuh tanah yang menyebabkan pengikisan tanah. Terang Kapolres Aceh Timur, AKBP Rudi Purwiyanto, S.I.K, M. Hum.
Dalam kegiatan wisata alam ini Kapolres didampingi oleh Kabag Ops, Kompol Rusman Sinaga, para Kasat, Kapolsek juga komunitas gowes sepeda Polres Aceh Timur dan Pramuka SMA N Peunaron. (Iwan Gunawan).
Previous Post Next Post