TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Jalin Komunikasi Aktif, Anggota Polsek Peureulak Timur Patroli Dialogis Dengan Warga Gampong Seunebok Teupin


Tribrata News Aceh Timur-Dengan menggunakan kendaraan dinas roda dua, Bripka Mad Dayan bersama Brigadir Deni. S, anggota Polsek Peureulak Timur, Kamis (22/02/2018) siang melakukan kegiatan patroli dialogis dengan warga Gampong Seunebok Teupin.
Patroli itu bertujuan untuk meningkatkan keamanan dan mengetahui perkembangan situasi Kamtibmas di wilayah Peureulak Timur.
Berangkat dari Polsek Peureulak Timur sekira pukul 12.00 WIB Bripka Mad Dayan bersama Brigadir Deni. S melakukan patroli secara mobile di Gampong Seunebok Teupin. Saat bersamaan terdapa warga desa setempat, Sukrizal (26) dan Rahmad (29).
Kepada kedua petani Gampong Seunebok Teupin, Bripka Mad Dayan dan Brigadir Deni. S menyampaikan himabauan kamtibmas, terutama untuk bersama-sama mengantisipasi pencurian buah kelapa sawit.
Kapolsek Peureulak Timur, Iptu Agusman Said Nasution mengatakan, patroli dialogis dengan mengedepankan komunikasi dua arah ini adalah bentuk kerjasama antara pihak Polisi dan masyarakat.  Sehingga dapat mengantisipasi terjadinya hal yang tidak diinginkan. Jelas Kapolsek Peureulak Timur, Iptu Agusman Said Nasution. (Brigadir Kamil).
Previous Post Next Post