TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Upaya Harkamtibmas, Kapolsek Simpang Jernih Sambangi Warga Desa Rantau Panjang

Tribrata News Aceh Timur-Menjalankan Program Prioritas Kapolri dalam hal Bangun Kesadaran dan Partisipasi Masyarakat Terhadap Kamtibmas, Kapolsek Simpang Jernih, Iptu Syamsuddin bersama anggotanya berkunjung ke Desa Rantau Panjang.
Setelah menempuh perjalanan melalui sungai Simpang Jernih, Iptu Syamsuddin bersama rombongan sudah ditunggu masyarakat setempat.
Usai memperkenalkan diri kepada warga, Kapolsek menyampaikan beberapa pesan kamtibmas, diataranya kepada warga Iptu Syamsuddin meminta agar warga tidak apatis atau masa bodoh terhadap sekitar lingkungan mereka.
Kapolsek juga mengajak kepada perangkat gampong dan masyarakat untuk saling bersama-sama memajukan gampong Rantau Panjang dari segala bidang agar tidak tertinggal dengan desa lainnya.
Dalam kesempatan tersebut Kaposlek juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk saling mendukung dan memberikan informasi tentang program pembangunan Gampong yang menggunakan Anggaran Dana Gampong (ADG) dengan tujuan agar penggunaan ADG tepat sasaran sehingga hasilnya bisa dimanfaatkan masyarakat banyak, terang Kapolsek Simpang Jernih, Iptu Syamsuddin. (Iwan Gunawan).
Previous Post Next Post