TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Usai Sholat Maghrib Berjama’ah, Bhabinkamtibmas Polsek Ranto Peureulak Dan Santri Dayah Idqan Darussalam, Pasir Putih Zikir Bersama

Tribrata News Aceh Timur-Pada Kamis (19/04/2018, malam Aiptu.M. Ali (Kanit Binmas) bersama Briptu Yongki Arisandi (Bhabinkamtibmas ) Polsek Ranto Peureulak sambang ke Dayah Idqan Darussalam guna melaksanakan Sholat Maghrib berjama’ah dengan para santri dilanjutkan zikir dan berdo’a bersama sama di pimpin oleh Tgk. Ismail selaku pimpinan dayah tersebut.
Usai zikir dan do’a bersama, sambil menunggu waktu Sholat Isya, Aiptu M. Ali sedikit menyampaikan himbauan kepada Tgk. Ismail beserta santrinya dengna menghimbau agar jangan mudah percaya dengan isu isu hoax yang beredar di media sosial dan diminta kepada Tgk. Ismasil agar dayah khusus digunakan untuk kegiatan yang bernuansa keagamaan juga bersama-sama untuk bersatu menjaga keutuahn NKRI dan setia pada Pancasila.
Kaposlek Ranto Peureulak, Iptu Aiyub, S.E, M.H mengatakan, kami selalu memeberi penegasan agar Bhabinkamtibmas agar terus di desa binaannya terus berkecimpung dan ikut dalam berbagai kegiatan keagaamaan. Selaku pengemban fungsi Bhabinkamtibmas, harus bisa dijadikan momentum membawa visi misi kamtibmas dengan berbagai persoalan demi terwujudnya situasi yang aman, tentram dan damai. Terangnya. (Iwan Gunawan).
Previous Post Next Post