TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Kawal ADG, Bhabinkamtibmas Polsek Peudawa Minta Peran Serta Pemuda

Tribrata News Aceh Timur-Bhabinkamtibmas Polsek Peudawa, Brigadir Joko Manda, pada Sabtu (19/05/2018) melakukan kegiatan sambang desa dengan mengunjungi Ketua Pemuda Gampong Asan Rampak, Saiful.
Dalam kesempatan tersebut Brigadir Joko Manda mengajak Saiful selaku ketua pemuda untuk ikut mengawasi penggunaan Alokasi Dana Gampong (ADG) di gampong tersebut agar penggunaan ADG dilakukan secara transparan guna mengantisipasi penyelewengan yang dapat menghambat keberlangsungan pembangunan.
“Dana desa agar digunakan secara tepat guna dan tepat sasaran, untuk itu mari kita awasi dan pastikan dana tersebut digunakan secara benar,”ajak Brigadir Joko Manda.
Sementara itu Kapolsek Peudawa, Iptu Agusman Said Nasution mengatakan, Dalam melakukan pengawasan penyaluran ADG tersebut, unsur Polri yang dilibatkan salahsatunya adalah Bhabinkamtibmas. Pendekatan utamanya adalah melibatkan para Bhabinkamtibmas sebagai upaya pencegahan, pengawasan ADG," katanya. (Iwan Gunawan).
Previous Post Next Post