TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Wakapolres Aceh Timur: Tidak Ada Toleransi Bagi Pelaku Pelemparan Bus

Tribrata News Aceh Timur-Polisi tidak akan menolerir perbuatan itu dan akan menindak tegas para pelaku tanpa kecuali, karena perbuatannya sangat merugikan dan membahayakan nyawa orang banyak.
Penegasan tersebut disampaikan oleh Kapolres Aceh Timur, AKBP Wahyu Kuncoro, S.I.K, M.H melalui Wakapolres, Kompol Apriadi, S. Sos, M.M didampingi Kasat Sabhara AKP Ahmad Yani dan KBO Lantas Ipda Sukemi menjawab pertanyaan wartawan terkait aksi pelemparan bus di wilayah hukum Polres Aceh Timur, Sabtu (26/05/2018).
Lebih lanjut, Kompol Apriadi mengatakan, dari semua kejadian pelemparan bus pelakunya adalah anak di bawah umur,maka nanti dalam penanganan ini akan dilakukan diversi, syarat diversi adalah adanya perdamaian dan sementara para pelaku selanjutnya diserahkan kembali kepada orang tua untuk mendapatkan pembinaan. Meski begitu mereka juga diberikan sanksi pembinaan dan wajib lapor karena tindakan mereka merupakan perbuatan melanggar hukum, oleh  karena itu kami sangat mengimbau masyarakat agar tidak lagi melempari bus karena tindakan itu sangat meresahkan pemilik, awak bus, terlebih lagi para penumpangnya.
Terkait itu, Ia pun mengimbau kepada publik atau siapa pun yang selama ini dengan iseng melakukan pelemparan terhadap bus untuk menghentikan tindakan itu karena dapat mengancam keselamatan. Tegas Wakpolres Aceh Timur, Kompol Apriadi, S. Sos, M.M. (Iwan Gunawan).
Previous Post Next Post