TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Sukseskan Pemilu 2019 Yang Aman, Damai Dan Sejuk, Polres Aceh Timur Gelar Zikir Bersama


Tribrata News Aceh Timur-Dalam rangka mensukseskan Pemilihan Umum Legislatif(Pileg) dan Pemilihan Presiden/Wakil Presiden (Pilpres) Tahun 2019, Kepolisian Resor (Polres) Aceh Timur menggelar Sholat Subuh Berjamaah dilanjutkan Zikir dan Do’a Bersama yang berlangsung di Mesjid Babuttaqwa Polres Aceh Timur, Minggu (09/09/2018) pagi.
Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya; Kapolres Aceh Timur AKBP Wahyu Kuncoro, S.I.K, M.H, Dandim 0104/Atim Letkol Inf Muhammada Iqbal Lubis, Bupati Aceh Timur diwakili oleh Asisten I Setdakab Aceh Timur Drs. Zahri, M.A.P, Tokoh Agama/Pimpinan Dayah, Pejabat Utama Polres Aceh Timur, Ketua Cabang Bhayangkari Aceh Timur beserta pengurus dan anggota, Komisioner KPU Aceh Timur, para Calon Legislatif (Caleg), Ketua Partai dan masyarakat di lingkungan Polres Aceh Timur.
Zikir bersama dengan tema "Kita Wujudkan Pileg Dan Pilpres 2019 di Kabupaten Aceh Timur Yang Aman, Damai Dan Sejuk” ini diawali dengan Sholat Subuh berjama’ah dan bertindak selaku Imam, Tgk. Saifuddin AR yang dilanjutkan dengan zikir dan do’a bersama.
Kapolres Aceh Timur dalam sambutanya menyampaiakan,zikir dan do’a bersama ini tujuannya untuk membangun persatuan dan kesatuan umat baik dalam menegakkan rasa keagamaan maupun dalam membangun komitmen sosial dalam menyukseskan pelaksanaan pesta demokrasi Pileg dan Pilpres Tahun 2019 khususnya di Aceh Timur agar berlangsung aman, damai dan sejuk” ujar AKBP Wahyu Kuncoro.
"Mari mewujudkan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat yang tetap kondusif di Aceh Timur melalui kegiatan keagamaan, hilangkan isu SARA, ujaran kebencian yang bisa memecah bekah persatuan dan kesatuan" katanya.
Harapan kami juga kepada para Caleg dalam melaksanakan pesta Demokrasi nanti tidak melupakan tali persatuan antar sesama jangan terjadi perpecahan dan mendiskriminasikan suatu golongan tertentu atau golongan lainnya demi kelancaran dan keamanan dalam pelaksanaan pesta demokrasi yang akan dating.
Lebih lanjut Kapolres Aceh Timur juga menyinggung tentang kegiatan kemasyarakatan dalam menyampaikan pendapat di muka umum harus melalui mekanisme yang benar. Tegasnya.
Sementara itu Tgk. H. Anas selaku penceramah menggarisbawahi apa yang disampaiakn Kapolres Aceh Timur agar dalam tahapan pelaksanaan Pemilu 2019, ke depan agar semua pihak untuk tidak menyakiti sesama muslim. Apapun piliah kita jangan sampai mengakibatkan perpecahan diantara kita sesama umat manusia terutama sekali umat muslim yang ada di dunia ini khususnya umat Muslim yang ada di Aceh Timur ini.
Usai Sholat Subuh berjama’ah dan zikir bersama, Kapolres Aceh Timur diikuti Dandim 0104/Atim, unsur Forkopimda, para Caleg, Ketua Partai dan para tokoh membubuhkan tanda tangan sebagai bentuk komitmen dalam rangak mensukseskan Pileg Dan Pilpres 2019 di Aceh Timur yang aman, damai dan sejuk. (Iwan Gunawan).

Previous Post Next Post