TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Polres Aceh Timur Asah Kemampuan Anggota Dalam Beladiri Polri


Tribrata News Aceh Timur-Sejumlah anggota Polres Aceh Timur setiap hari Selasa, usai pelaksanaan apel pagi dilanjutkan kegiatan latihan beladiri Polri.
Kegiatan ini bertujuan mengasah kemampuan perorangan dan juga menyegarkan lagi kemampuan beladiri Polri yang didapat selama mengikuti pendidikan.
Kapolres Aceh Timur AKBP Wahyu Kuncoro, S.I.K, M.H melalui Kabag Sumda Kompol Sri Sujarwo mengatakan, kemampuan beladiri wajib dimiliki oleh setiap polisi.
Kemampuan beladiri ini bertujuan mempertahankan diri dari serangan pihak lain dengan menggunakan teknik-teknik menghindar dan menangkis.
Bila perlu menyerang balik, baik dengan tangan kosong maupun alat untuk melumpuhkan lawan.
“Kemampuan beladiri yang dimiliki membuat anggota akan lebih percaya diri apabila menemukan suatu tindak kejahatan saat di lapangan,” terangnya.
Kegiatan dilaksanakan setelah apel pagi bertempat di halaman Polres Aceh Timur ini, diikuti oleh seluruh anggota Polres dan perwakilan anggota polsek dengan pelatih Kasubbag Sarpras Iptu Zainurrusydi, S.H..
Dengan terus berlatih, Kompol Sri Sujarwo berharap personel Polres Aceh Timur akan siap bekerja lebih profesional, cepat, dan tangkas.
Terutama dalam menghadapi gangguan keamanan baik untuk masyarakat maupun keselamatan pribadi sehingga terwujud Polri yangProfesional, Modern, dan Terpercaya. (Iwan Gunawan).
Previous Post Next Post