TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Sambut HUT Satpam Ke 38, Polres Aceh Timur Gelar Donor Darah


Tribrata News Aceh Timur-Dalam rangka menyambut Hari UlangTahun (HUT) Satpam ke-38 Tahun 2018, Satuan Binmas Polres Aceh Timur selaku pengemban fungsi Satuan Pengamanan (Satpam) menggelar bakti sosial berupa donor darah di Gedung Serba Guna Polres Aceh Timur, Kamis (27/12/2018).
Kegiatan bakti donor darah ini bekerja sama dengan Unit Transfusi Darah (UTD) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Zubir Mahmud dan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Aceh Timur.
“Kegiatan ini menunjukkan bahwa kepolisian dan juga satpam memiliki kepedulian sosial untuk membantu masyarakat melalui sumbangan darah bagi yang  membutuhkan,” kata Kasat Binmas Polres Aceh Timur Iptu Azman, M.A, S.H, M.H.
Dijelaskanya, sebanyak 40 Anggota Satpam dan 30 anggota Polres Aceh Timur ikut berpartisipasi dalam kegiatan donor darah kali ini.
Selain itu juga dilaksanakannya kegiatan donor darah ini sebagai bentuk dukungan dan motivasi yang diberikan Polres Aceh Timiur. Pihaknya terus berupaya untuk meningkatkan kualitas Satpam baik keterampilan, sikap tampang dan keprofesionalan dalam pelaksanaan tugas. Papar Kasat Binmas Polres Aceh Timur Iptu Azman, M.A, S.H, M.H. (Iwan Gunawan).
Previous Post Next Post