TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Pakdhe Akhirnya Menyandang Pangkat AKBP


Tribrata News Aceh Timur-Jelang masa pensiun yang akan diterima tiga bulan lagi, Kabag Sumda Polres Aceh Timur Kompol Sri Sujarwo akhirnya naik pangkat. Penghargaan itu diberikan langsung Kapolres Aceh Timur AKBP Wahyu Kuncoro, S.I.K, M,H dalam upacara Korps Raport kenaikan pangkat yang digelar di halaman Mapolres Aceh Timur, Kamis (31/01/2019).
Kompol Sri Sujarwo yang akrab dipanggil dengan sebutan “Pakdhe” saat ini menjabat sebagai Kabag Sumda Polres Aceh Timur dinaikkan pangkatnya menjadi AKBP.
Kapolrse Aceh Timur yang memimpin upacara penghargaan menyampaikan, penghargaan itu merupakan kenaikan pangkat efektif yang diberikan kepada anggota Polri yang akan memasuki masa pensiun. Selain itu, karena mereka memiliki dedikasi dan loyalitas yang tinggi kepada institusi Polri.
Ia juga mengingatkan, kenaikan pangkat tersebut bukan hanya dipandang sebagai penghargaan dan pengakuan semata melainkan juga amanat yang harus dijaga dan dipertanggungjawabkan. 
"Amanat ini harus dijaga dan dipertanggung jawabkan kepada diri sendiri, keluarga, kesatuan dan juga di hdapan Allah SWT," tuturnya. 
Dalam upacara Korp Raport yang dihadiri Wakapolres Kompol Warosidi, S.H, M.H, para Kabag, para Kasat, Kasubbag dan para Kapolsek, lebih lanjut Kapolres Aceh Timur menyatakan, “Kenaikan pangkat pengabdian ini merupakan salah satu wujud penghargaan yang diberikan oleh pimpinan Polri kepada anggota menjelang Purna Tugas, namun tidak serta merta diberikan begitu saja, akan tertapi melalui proses sesuai peraturan yang berlaku serta berdasarkan prestasi kerja, loyalitas, pengabdian dan kesetiaannya selama berdinas di Kepolisian.”
"Loyalitas Pakdhe sangat tinggi dalam melakukan perubahan sikap maupun mental terhadap anggota jajaran Polres Aceh Timur melalui motivasi beliau yang sangat brilian," ungkap Kapolres.
Ditambahkannya, walaupun tidak lama lagi akan memasuki masa purna tugas, kami berharap hubungan dan kerjasama serta rasa pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara tetap dapat dilaksanakan meskipun sudah tidak di institusi Polri. Pungkas Kapolres Aceh Timur AKBP Wahyu Kuncoro, S.I.K, M.H. (Iwan Gunawan).
Previous Post Next Post