TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

“Indahnya Ramadhan’’ Bhabinkamtibmas Polsek Serbajadi Sampaikan Pesan Kamtibmas Kepada Warga


Tribrata News Aceh Timur-Agar lebih meningkatkan tali silaturahmi kepada masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Serbajadi Bripka Ricky Syahputra melaksanakan sambang di Gampong Peunaron Baru, Kecamatan Peunaron yang mana wilayah tersebut merupakan desa binaannya, Jum’at (17/05/2019)
Sesuai dengan arahan oleh Kapolres Aceh Timur melalui Kapolsek Serbajadi yang selalu menekankan kepada anggota Bhabinkamtibmasnya untuk lebih intens dalam melakukan sambang juga pembinaan dan penyuluhan (binluh) terhadap warga binaanya guna mengantisipasi terjadinya konflik sosial.
Apalagi pada Bulan Suci Ramadhan, kejahatan adalah angka tertinggi seperti curat, curas dan. Tiada hentinya diberitahukan kepada warga untuk selalu waspada dan peka terhadap lingkungan sekitar yang mungkin tanpa diduga akan mengundang kejahatan dari pelaku.
Sambang  kepada warga yang dilakukan setiap hari , antusias warga dan semangat warga ini adalah sebagai contoh untuk masyarakat yang lainnya agar tetap semangat menjalankan ibadah puasa dan bersama-sama menjaga keamanan. Ujar Bripka Ricky Syahputra
Sementara itu Kapolsek Serbajadi AKP Muhammad Yani megatakan, maksud dari kegiatan rutin sambang ini adalah untuk mengajak agar masyarakat bisa berperan aktif bersama-sama menjaga kondusifitas kamtibmas di daerah wilayahnya. Terangnya. (Iwan Gunawan).
Previous Post Next Post