TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Razia Kendaraan, Anggota Polsek Serbajadi Himbau Warga Tertib Berlalu Lintas


Tribrata News Aceh Timur-Kepolisian Sektor (Polsek) Serbajadi terus berupaya mengajak pengguna jalan untuk sadar akan pentingnya mematuhi aturan berlalu lintas, meski wilayah mereka di pedalaman. Salahsatunya dengan menggelar razia kendaraan secara rutin. Seperti yang dilaksanakan pada Jum’at (19/07/2019).
“Razia ini sebagai bentuk antisipasi tindak kejahatan di wilayah Peunaron dan Serbajadi, namun dalam razia ini, kami tidak melakukan tindakan. Kami lebih mengedepankan himbauan agar para pengendara selalu mematuhi peraturan lalu-lintas yang ada, seperti melengkapi surat-surat kendaraan juga alat kelengkapan berkendara bagi pengendara sepeda motor. Masalahnya fokus utama kami adalah mempersempit mencegah sekaligus mempersempit ruang gerak pelaku kriminal utamanya curanmor,” kata Kapolsek Serbajadi, AKP Ahmad Yani.
Ditambahkanya,  sebagian besar kecelakaan terjadi karenan didahului dengan pelanggaran, untuk itu guna meminimalisir terjadinya kecelakaan lalu lintas maka setiap pengendara harus selalu mematuhi aturan berlalu lintas diamanapun keberadaanya dan kapanpun waktunya.
“Jadilah pelopor keselamatan berlalu lintas dan menjadi contoh yang baik bagi pengendara lain, dan hargai pengguna jalan yang lain.” Tegas Kapolsek Serbajadi, AKP Ahmad Yani. (Iwan Gunawan).
Previous Post Next Post