TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Antisipasi Dampak Kabut Asap, Polsek Banda Alam Bagikan Masker


Tribrata News Aceh Timur-Untuk mengantisipasi dampak kabut asap kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang tejadi di laur Aceh sejumlah anggota Polsek Banda Alam membagikan masker kepada masyarakat, Sealsa (24/09/2019).
Anggota Polsek Banda Alam memasangkan langsung masker kepada sejumlah pelajar yang melintas di depan polsek.
“Hari ini kami membagikan masker kepada masyarakat, karena kabut asap selama beberapa hari ini, ujar Kapolsek BandaAlam Ipda Irfan, S.H, Selasa (24/09/2019).
Pemberian masker ini, lanjut dia, sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat, supaya terhindar dari bermacam penyakit yang ditimbulkan dari kabut asap lahan gambut tersebut.
“Dampak dari kabut asap, yang pertama ISPA (infeksi saluran pernapasan akut), kemudian gangguan tenggorokan dan lainnya,” sebut Ipda Irfan.
Menurutnya, kondisi kabut asap diwilayah Banda Alam cukup tebal. Untuk itu, dibagikan masker kepada masyarakat, agar terhindar dari berbagai penyakit. Pungkas Kapolsek Banda Alam Ipda Irfan, S.H. (Iwan Gunawan).
Previous Post Next Post