TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Kapolres Aceh Timur Berikan Arahan Kepada Satuan Reserse Narkoba

Tribrata News Atim-Bertempat di Aula Wira Satya, pada Kamis (18/08) pagi, Kapolres Aceh Timur AKBP Rudi Purwiyanto, SIK, M.Hum memberikan arahan dan pembinaan kepada fungsi Satuan Reserse Narkoba yang diikuti mulai dari Kasat, KBO, Katim, Penyidik serta Anggota Opsnal Satres Narkoba.
Dalam arahanya, Kapolres menekankan kepada Anggota Opsnal yang bertugas di lapangan, dalam melaksanakan tugas agar lebih profesional dan tidak arogan. “Perlu kami tegaskan di sini, bertugas di Opsnal Satres Narkoba adalah pekerjaan yang mulia, pada satu sisi bisa menyelamatkan generasi penerus bangsa dan sekaligus sebagai kewajiban melaksanakan tugas demi kemaslahatan umat, sebab yang berkaitan dengan narkotika dilarang dalam agama, tapi dengan catatan jika dalam pelaksanaan tugasnya sesuai ketentuan yang berlaku.” Ungkap Kapolres.
Lebih lanjut Kapolres mengatakan, “Belakangan ini saya memperoleh laporan dan informasi dari masyarkat, yang mana terdapat indikasi Anggota Satres Narkoba dalam upaya paksa terhadap tersangka pelaku narkotika, terkesan arogan dan sewenang-wenang sehingga masyarakat keberatan juga kecewa terhadap anggota tersebut.” Imbuh Kapolres.
Ditambahkanya, “Saya, selaku pimpinan tidak akan membela atau melindungi anggota yang dalam menjalankan tugas tidak sesuai dengan Peraturan Kapolri (Perkap) dan KUHAP, tapi jika anggota tersebut dalam menjalankan tugas secara benar dan sesuai peraturan, akan kami lindungi.” Tegas Kapolres.
Kapolres menghimbau kepada seluruh Anggota Satuan Reserse Narkoba, baik opsnal yang di lapangan maupun penyidik, agar lebih sering membaca Perkap dan KUHAP dalam setiap menjalankan tugas dengan tujuan agar tidak terjadi penyalahgunaan wewenang dalam menjalankan tugas. Pungkas Kapolres Aceh Timur AKBP Rudi Purwiyanto, SIK, M.Hum. (Iwan Gunawan).
Previous Post Next Post