TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Kapolres Aceh Timur Sampaikan Himbauan Kepada Timses Dan Simpatisan Rocky 


Tribrata News Atim-Menjelang pendaftaran pasangan calon Bupati/Wakil Bupati Aceh Timur periode 2017-2022 oleh pasangan incumbent, Hasballah Bin H.M Thaib Rocky-Syahrul Bin Syama'un (Linud), Kapolres Aceh Timur AKBP Rudi Purwiyanto, S.I.K, M. Hum bersama Kabag Ops Kompol Rusman Sinaga dan Kasat Lantas AKP Tris Zeno Alkindi menyampaikan beberapa himbauan kepada timses dan koordinator pemenangan Rocky-Linud, pada Rabu (21/09) malam.
Pada kesempatan tersebut, di hadapan timses dan koordinator pemenangan Rocky-Linud, Kapolres mengatakan, tadi pagi pasangan Ridwan Abu Bakar (Nek Tu)-Tgk. Abdul Rani (Polem) sudah mendaftarkan diri ke kantor Komisi Independen Pemilihan (KIP) dengan diiringi jumlah massa yang sangat banyak. Meski demikian tidak ada kendala, baik segi keamanan maupun arus lalu lintas selama berjalanya kegiatan tersebut. Maka dari itu, kami sangat berharap agar hal serupa juga bisa diikuti oleh pasangan Rocky-Linud yang akan mendaftarkan diri esok hari. Ujar Kapolres.
Lebih lanjut Kapolres mengatakan, kuncinya, selama koordinator massa di lapangan mau mengikuti aturan kami, semua bisa berjalan dengan lancar dan aman. Permintaan KIP Aceh Timur, jumlah pengikut yang boleh mendampingi pasangan calon bupati-wakil bupati saat masuk ke kantor KIP, tidak lebih dari 30 orang, jadi kami minta dengan sangat kepada pendukung Rocky-Linud untuk mengikuti ketentuan KIP tersebut.
Selanjutnya, usai melakukan pendaftaran, pasangan bupati-wakil bupati serta simpatisanya dilarang melakukan pawai ke arah Langsa. Hal ini dikarenakan, selain belum masanya melakukan kampanye, kegiatan tersebut juga rentan terjadinya pelanggaran, baik lalu lintas maupun ketertiban umum. Mengingat jalan yang ada di sini merupakan jalan lintas nasional, bukan jalan Aceh Timur saja, sehingga kita wajib menghormati pengguna jalan yang lain. Ungkap Kapolres.
Ditegaskanya, jika ada yang nekat melakukan pawai ke arah Langsa, pihaknya akan menghadang pawai tersebut. "Esok hari adalah jadwal pendaftaran Rocky-Linud, bukan untuk pawai, jadi yang kami ijinkan adalah pawai atau iring-iringan Rocky-Linud dari titik awal pemberangkatan (Masjid Darussholihin, Idi) hingga ke kantor KIP, di luar rute tersebut dengan tegas kami larang. Imbuh Kapolres.
Terakhir, Kapolres menyampaikan agar para koordinator massa dari masing-masing dapil, kami minta untuk selalu mengawasi massa yang mereka bawa, agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Pungkas Kapolres Aceh Timur AKBP Rudi Purwiyanto, S.I.K, M. Hum.
Dalam pertemuan yang berlangsung di Sekretariat Badan Rekonsiliasi Aceh (BRA) tersebut dihadiri timses dan koordiantor pemenangan Rocky-Linud diantaranya; Tgk. Mahdi (Ketua Tim Pemenangan PA Aceh Timur), Tgk. Alauddin (Wakil Ketua Tim Pemenangan PA Aceh Timur), Tgk. Sulaiman, Zulkifli (Koordinator Dapil IV), Riswanda/Rajawali (Koordinator Dapil II), Age (Koordinator Dapil V), Asril Ibrahim, dan Agus Kadafi. Pasangan Rocky-Linud dijadwalkan  akan mendaftarakan diri ke kantor KIP pada pukul 15.00 WIB dan akan diantar puluhan ribu pendukungnya. (Iwan Gunawan).

Previous Post Next Post