TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Jelang Sertijab Kapolres Aceh Timur, Tim Verifikasi Polda Aceh Adakan Pengecekan


Tribrata News Aceh Timur-Tim Verifikasi Polda Aceh yang diketuai oleh Kompol Irwan Johansyah bersama Brigadir Diky dan Penda Dedy Alfi, pada Kamis (15/03/2018) melakukan kunjungan kerja ke Polres Aceh Timur.
Kunjungan ini guna melakukan pengecekan terkait akan dilakukannya pergantian KapolresAceh Timur, yang mana berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor : ST / 665 / III / KEP-2018, tanggal 08 Maret 2018, kepemimpinan Polres Aceh Timur akan berganti dari AKBP Rudi Purwiyanto, S.I.K, M. Hum akan bergeser ke Mabes Polri dengan jabatan baru sebagai Kasubbagdukminmat Bagdukminops Robinops Sops Polri kepada AKBP Wahyu Kuncoro, S.I.K, M.H. yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubditbinsatpam/polsus Ditbinmas Polda Riau.
Wakapolres Aceh Timur, Kompol Apriadi, S.Sos, M.M yang mendamping Tim Verifikasi Polda Aceh mengatakan, verifikasi ini bertujuan untuk menyingkronkan data dan administrasi serta barang (fisik) yang ada, selama kepemimpinan pejabat yang lama sebelum berganti kepada Pejabatan yang baru. Pelaksanaan verifikasi dilaksanakan mulai dari pengecekan data administrasi hingga bentuk pisik barang/bangunan. Ungkap Wakapolres.
Ditambahkanya, hasil verifikasi yang dilaksanakan pad hari ini akan dilaporkan ke Satuan atas dan verifikasi ini adalah salah satu wujud pertanggung jawaban dari pejabat lama sebelum peralihan kepada pejabat yang baru, sehingga pada saat pejabat yang baru masuk maka pelaksanaan tugas dan kewajiban sudah beralih kepada yang baru.
Verifikasi ini wajib dilaksanakan dan ini hal yang wajar setiap pergantian pucuk pimpinan, tujuannya untuk menyingkronkan laporan dan data yang ada sehingga pejabat yang baru memahami situasi dan kondisi yang ada.
Selama pelaksanaan verifikasi yang berlangsung sejak pagi hingga petang hari di Aula Serba Guna Polres Aceh Timur ini tidak ditemukan hal-hal yang signifikan. Hal ini dikarenakan secara umum pelaksanaan tugas saat dijabat oleh AKBP Rudi Purwiyanto, S.I.K, M. Hum sudah berjalan sesuai tupoksinya utamanya yang didukung anggaran, sehingga proses verifikasi berjalan dengan lancar. Terang Wakapolres Aceh Timur, Kompol Apriadi, S.Sos, M.M. (Iwan Gunawan).
Previous Post Next Post