TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Subuh Keliling Terobosan Kapolsek Peureulak Barat Dalam Dekatkan Diri Dengan Masyarakat


Tribrata News Aceh Timur-Dalam rangka menyambut Pemilu 2019 yang sejuk, aman dan damai serta, Kapolres Peureulak Barat, Ipda Eko Hadianto, S.E, M.H membuat inovasi dengan dinamakan “Program Subuh Keliling” yang diadakan di wilayah hukum Polsek Peureulak Barat. Kali ini kegiatan tersebut diadakan di Mesjid Manzilul Minan, Gampong Beusa Seberang, Jum’at (11/01/2018).
Selesai melaksanakan sholat shubuh berjamaah, Ipda Eko Hadianto menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada jama’ah yang hadir untuk ikut menjaga situasi kamtibmas di lingkunganya masing-masing agar terus terjaga dalam kondisi aman dan kondusif, terlebih dalam mengahadapi Pemilu yang akan berlangsung pada bulan April mendatang, himbaunya.
Selain itu, kapolsek juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada jama’ah yang hadir dalam melaksanakan ibadah sholat shubuh berjamaah, kepada seluruh masyarakat, dihimbau jangan mudah terpengaruh oleh isu-isu sara, kabar dan berita bohong yang belum tentu kebenarannya/Hoax, Tegas Kapolsek Peureulak Barat, Ipda Eko Hadianto, S.E, M.H.
Dari kegiatan yang diadakan tersebut masyarakat merasa senang bisa komunikasi lansung dengan Kapolres Peureulak Barat.
“Momen ini sangat kami nantikan, karena bisa menyatu dengan pihak kepolisian”, ujar salah seorang jama’ah mesjid. (Iwan Gunawan).
Previous Post Next Post