TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Sosialisasi Millenial Road Safety Festival Digencarkan Oleh Kapolsek Madat


Tribrata News Aceh Timur-Dalam rangkaian kegiatan Millenial Road Safety Festival, Kapolsek Madat Iptu Syafrizal, gencar menggelar sosialisasi ke masyarakat, termasuk dewan guru dan staf sekolah. Seperti yang dilaksanakanya pada Senin (11/02/2019), Iptu Syafrizal mensosialisasikan Millenial Road Safety Festival kepada dewan guru dan dtaf Madrasah Aliyah Swasta(MAS) Madat.
Iptu Syafrizal mengatakan, Program Millenial Road Safety Festival dimulai pada tanggal 02 Februari sampai dengan 31 Maret 2019 di seluruh Indonesia untuk di Polres Aceh Timur masih dalam tahap sosialisasi dan puncaknya nanti akan digelar pada tanggal 10 Maret 2019 mendatang.
Melalui sosialisasi ini  diharapkan dapat sebagai pembinaan dalam meningkatkan sinergi antara pihak sekolah dengan Kepolisian untuk menjaga dan memelihara  Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) di wilayah hukum Polsek Madat.  Sekaligus mampu memberdayakan kaum milenial untuk tertib berlalu lintas dengan mengutamakan keamanan dan keselamatan guna tercapainya tujuan road safety to zero accident,” jelas Kaposlek Madat Iptu Syafrizal. (Iwan Gunawan).
Previous Post Next Post