TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Anggota Polsek Peureulak Timur Silaturahmi Dengan Tokoh Agama Gampong Sineubok Punti


Tribrata News Polres Aceh Timur-Kepolisian Sektor Peureulak Timur terus membangun kemitraan dengan seluruh elemen masyarakat, asalhastunya dengan tokoh agama dengan jalinan silaturahmi. Seperti dilakukan oleh Aipda Mad Dayan yang bersilaturahmi dengan salahsatu Tokoh Agama Gampong Sineubok Punti, Abu Wahid, Minggu (19/01/2020).
Kepada Abu Wahid, Aipda Mad Dayan menyampaikan bahwa kehadiran polisi di tengah masyarakat adalah untuk menjalin komunikasi dengan elemen masyarakat masyarakat, salahsatu diantaranya tokoh agama dengan tujuan untuk mengajak ikut berpartisipasi menjaga kamtibmas, ujar Aipda Mad Dayan.
Lebih lanjut ia mengingatkan secara pribadi kepada Abu Wahid yang nantinya untuk disampaikan kepada warga lainyau agar bersama-sama menjaga keutuhan NKRI dan setia kepada Pancasila serta melaukan cegah tangkal terhadap aliran atau paham radikal. Jelas Aipda Mad Dayan.
Kapolsek Peureulak Timur Ipda Fauzi Atmaja, S.H menjelaskan, dengan terus menjalin silaturahmi antara Polri dengan tokoh agama di wilayahnya diharapkan terjalin hubungan yang harmonis, sehingga bisa bersama-sama menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah hukum Polsek Peureulak Timur. Jelasnya. (Iwan Gunawan).

Previous Post Next Post