TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Jenguk Anak Penderita Gizi Buruk, ini Harapan Kapolsek Bersama Danramil Peureulak Barat


Tribrata News Polres Aceh Timur-Mengetahui warganya menderita penyakit Gizi Buruk, Kapolsek Peureulak Barat Iptu Eko Hadianto, S.E,M.H didampingi Danramil 15/Plkb Kapten Inf Mashudi dan perangkat Gampong Kabu, pada Rabu (05/02/2020) sore mengunjungi rumah Amri Yakop di Gampong Kabu.
Kedatangan Kapolsek bersama Danramil Peureulak Barat ini untuk menjenguk M. Hafizan (5) yang mengalami gizi buruk.
Afizan merupakan anak ke dua dari pasangan Amri Yakop-Irdawati mengalami gizi buruk saat usia dua hari mengalami sakit demam tinggi dan kejang-kejang selama seminggu. Sebelum M. Hafizan lahir normal dengan berat 4 kg.
Saat didatangi oleh Kapolsek bersama Danramil Peureulak Barat, tampak kedua orang tua M. Hafizan sedang mengendongnya, orang tua M. Hafizan menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kapolsek bersama Danramil Peureulak Barat yang telah ikhlas dan tulus membantu keluarganya.
"Terimakasih Pak Kapolsek dan Pak Danramil, Semoga Bapak dan keluarga serta seluruh jajarannya dalam lindungan Allah SWT, serta semoga semakin sukses,”ungkap orangtua M. Afizan sambil meneteskan air mata.
Lanjutnya, bukan nilai bantuan yang membuat saya terharu, namun kepedulian beliaulah yang tak ternilai bagi kami, Semoga Allah SWT yang membalas segala kebaikan beliau dan seluruh jajaranya,”
Iptu Eko Hadianto berharap, dengan kegiatan yang dilaksanakan bersama Danramil 15/Plkb ini bisa sedikit membantu dan semoga bermanfaat dan bisa menggerakkan hati yang lainnya.
"Semoga terbuka pintu hati baik dari perorangan, maupun instansi untuk bisa membantu masyarakat yang kurang mampu yang benar-benar membutuhkan uluran tangan dari kita semua,"ucap Kapolsek Peureulak Barat Iptu Eko Hadianto, S.E,M.H. (Iwan Gunawan).

Previous Post Next Post