TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Vaksin Saweu Gampong, Polsek Simpang Ulim Jemput Bola Gelar Vaksinasi Merdeka Anak

Tribrata News Polres Aceh Timur-Program Vaksinasi Merdeka yang menyasar kelompok anak tengah digencarkan saat ini. Sejumlah upaya untuk mengajak anak-anak menerima vaksin pun dilakukan.

Salah satunya lewat kegiatan vaksinasi mobile yang dilakukan Polsek Simpang Ulim. Polisi melakukan jemput bola untuk melakukan vaksinasi kepada anak-anak di Gampong Bantayan, Gampong Matang Seupeng, Gampong Blang, Sekolah Dasar Negri Matang Rayeuk dan UPTD Puskesmas Simpang Ulim. Rabu, (02/02/2022).

Kapolsek Simpang Ulim Iptu Syamsul Bahri, S.H mengatakan, kegiatan yang saat ini digelar pihaknya untuk mengejar capaian vaksin bagi anak usia 6-11 tahun yang ada di wilayah hukum Polsek Simpang Ulim dan hasilnya pun cukup memuaskan, puluhan anak-anak mendapat pelayanan vaksinasi Covid-19.

“Vaksinasi Merdeka Anak usia 6-11 tahun ini merupakan tanggung jawab kita bersama, maka dari itu mari sukseskan program kegiatan vaksinasi anak ini, karena vaksinasi adalah salah satu upaya untuk menyelamatkan anak-anak dari serangan Covid-19 dan antisipasi penyebaran virus Omicron,” ujar Kapolsek.

Menurutnya, kegiatan yang dimulai sejak pukul  9 pagi hingga menjelang petang, vaksinator dari UPTD Puskesmas Simpang Ulim berhasil melakukan vaksin terhadap 88 anak-anak usia 6 sampai dengan 11 tahun.

“Animo masyarakat sangat tinggi, selain kepada anak-anak kami juga melayani vaksinasi terhadap masyarakat dan remaja. Ini menandakan bahwa masyarakat sudah mulai sadar akan pentingnya vaskin.” Jelas Kapolsek Simpang Ulim Iptu Syamsul Bahri, S.H. (Iwan Gunawan).

Previous Post Next Post