TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Dialog Dengan Warga, Bhabinkamtibmas Polsek Nurussalam Sampaikan Pesan Kamtibmas


Tribrata News Aceh Timur-Untuk memberikan pelayanan yang baik kepada warga, Bhabinkamtibmas Polsek Nurussalam, Bripka Afrizal melakukan sambang desa di desa binaan, Gampong Matang Seuleumak, Sabtu (05/01/2019).
Kepada warga yang didominasi para remaja, Bripka Afrrijal berpesan untuk terus mengingatkan kepada warga lainnya agar berhati-hati dan waspada terhadap aksi pelaku tindak kriminalitas.
“Kami (Polri) sangat menyadari bahwa tidak bisa bekerja sendirian dan sangat mengharapkan bantuan warga agar kami bisa mengantisipasi kemungkinan terjadinya gangguan kamtibmas.” ucap Bripka Afrijal.
Sementara itu Kapolsek Nurussalam, Iptu Abdullah menyatakan, dalam rangka untuk memberikan pelayanan dan rasa aman di wilayah hukumnya perlu adanya kerja sama terhadap seluruh elemen masyarakat untuk menciptakan situasi harkamtibmas yang aman dan kondusif, perlunya sinergitas yang melekat.
Melalui sambang desa, jalin komunikasi dengan warga masyarakat bisa membantu Kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban di sekitar lingkungan supaya situasi kamtibmas bisa aman dan terkendali. Jelasnya. (Iwan Gunawan).
Previous Post Next Post