TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Cegah Kemacetan Jelang Buka Puasa, Personel Satsamapta Polres Aceh Timur Atur Lalu Lintas

Cegah Kemacetan Jelang Buka Puasa, Personel Satsamapta Polres Aceh Timur Atur Lalu Lintas

Tribrata News Polres Aceh Timur-Sejumlah personel dari Satsampat Polres Aceh Timur melakukan pengaturan lalu lintas di sejumlah persimpangan di wilayah Kota Idi Rayeuk, hal ini dilakukan guna mencegah kemacetan di saat menjelang waktu berbuka puasa.

Kasat Samapta Polres Aceh Timur AKP Fachrul Razy, S.K.M.,M.Si, Sabtu, (09/04/2022) mengatakan, sejumlah personel disiagakan di titik rawan macet, seperti di kawasan Lampu Merah Simpang Empat Keude Dua, Simpang Pekong, Simpang Tiga Mesjid Agung Idi dan sejumah titik lokasi yang rawan kemacetan.

Cegah Kemacetan Jelang Buka Puasa, Personel Satsamapta Polres Aceh Timur Atur Lalu Lintas

“Personel kami mengatur arus lalu lintas setiap sore hari selama bulan Ramadhan saat jelang berbuka puasa dan menjelang pelaksanaan Shalat Tarawih sampai dengan usai, tujuannya untuk mencegah kemacetan. Di mana, saat jam tersebut aktivitas masyarakat sangat padat,” ujar Kasat Samapta.

Cegah Kemacetan Jelang Buka Puasa, Personel Satsamapta Polres Aceh Timur Atur Lalu Lintas

Menurutnya, selain melakukan gatur lantas, personel Satsamapta Polres Aceh Timur juga mengimbau masyarakat yang beraktifitas dengan kendaraan baik roda dua dan empat supaya tertib, utamakan keselamatan. Selain itu, juga diminta agar mematuhi protokol kesehatan (prokes). Jelas Kasat Samapta Polres Aceh Timur AKP Fachrul Razy, S.K.M.,M.Si. (Iwan Gunawan).

Previous Post Next Post