TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Sahabat Petani, Bhabinkamtibmas Polsek Idi Rayeuk dan Babinsa Koramil 05 Dukung Ketahanan Pangan

Tribrata News Polres Aceh Timur Polda Aceh-Sebagai upaya TNI-Polri untuk ikut serta mendukung program ketahanan pangan nasional, Bhabinkamtibmas Polsek Idi Rayeuk bersama Babinsa Koramil 05/Idr dan para petani terjalin pemolisian masyarakat (Polmas), sehingga kegiatan ini merupakan bentuk dari terobosan Bhabinkamtibmas dan Babinsa sahabat petani, dalam memanfaatkan lahan untuk Ketahanan Pangan Nasional.

Seperti yang dilakukan, pada Kamis, (27/10/2022) keduanya melaksanakan sambang desa di Gampong Keude Blang dalam rangka meningkatkan produktifitas tanaman cabai.

Kapolsek Idi Rayeuk AKP Suharto, S.H. mengatakan kegiatan yang dilakukan anggotanya bersama Babinsa Koramil 05/Idr sebagai upaya untuk ikut serta mendukung program ketahanan pangan nasional yang digagas pemerintah, paling tidak, kebutuhan dasar sehari-hari masyarakat dapat terpenuhi. Terangnya. (Iwan Gunawan).

Previous Post Next Post