TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Hari Libur, Polres Aceh Timur Tetap Menerima Pendaftaran Calon Polisi

Panitia penerimaan calon Polisi sedang memberikan penjelasan kepada calon pendaftar, pada Jum'at (15/04)
Tribrata News Atim-Setelah sepekan resmi dibukanya pendaftaran penerimaan Calon Perwira, Bintara dan Tamtama Polri Tahun Anggaran 2016, Polres Aceh Timur beserta Polsek jajaran terus intens melakukan sosialisasi dengan memasang spanduk tentang penerimaan calon anggota Tri Brata tersebut.

Sebagai bentuk pelayanan prima kepada masyarakat, Polres Aceh Timur tetap melayani para calon pendaftar yang akan mendaftarkan diri, meski hari Sabtu maupun Minggu. "Jadi bagi adik-adik yang akan mendaftarkan diri silahkan mendatangi Posko Penerimaan Anggota Polri di Bag Sumda Polres Aceh Timur, hari Sabtu dan Minggu kami tetap buka." Hal tersebut disampaikan Kapolres Aceh Timur AKBP Hendri Budiman SH, SIK, MH melalui Kabag Sumda Kompol Dedi Kustrianto.

Kabag Sumda menambahkan, sampai dengan hari ini Jum’at (15/04) tidak kurang 80 pendaftar yang mendatangi Posko Penerimaan Calon Anggota Polri, meski demikian baru sekitar 17 pendaftar yang sudah terverifikasi berkasnya dan sudah mendapatkan nomor peserta di tingkat Polres.

Selama ini yang menjadi kendala para calon pendaftar adalah jaringan koneksi website penerimaan Polri yang belum optimal, sehingga para calon pendaftar masih mengalami kendala. Meski demikian, sudah kami sampaikan kepada mereka untuk terus mencoba mengakses website tersebut. Terang Kabag Sumda.

Ditambahkannya, bagi para calon pendaftar yang sudah lengkap dan terverifikasi pada tahap pertama di Polres, kami juga menyediakan fasilitas  akses internet secara gratis kepada para calon pendaftar, dengan tujuan untuk mempermudah sekaligus memberi pengarahan maupun petunjuk pada saat calon pendaftar melakukan pendaftraran secara online. Urai Kabag Sumda Polres Aceh Timur Kompol Dedi Kustrianto.(Iwan Gunawan).
Previous Post Next Post