TRIBRATA NEWS POLRES ACEH TIMUR

Baksos di Jumat Berkah, Kapolsek Julok Berikan Sembako Secara Door To Door

Tribrata News Polres Aceh Timur-Jajaran Polsek Julok menggelar Bakti Sosial (Baksos) dalam Program Jum’at Berkah Jumat Berkah dengan menyerahkan bantuian sembako diperuntukkan bagi warga kurang mampu, Jum’at, (05/08/2022). 

Kapolsek Julok Iptu Mustafa, S.H. menyebutkan Program Jum’at Berkah dilaksanakan rutin setiap hari Jum’at.

“Hari ini Polsek Julok menggelar Baksos di Desa Lhok Seuntang dengan menyerahkan bantuan sembako yang diberikan secara langsung secara Door To Door System kerumah warga yang layak mendapat bantauan, ujar Iptu Mustafa.

Menurutnya, Program Jum’at berkah dilakukan dengan maksud dan tujuan bahwa Polri selain melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat juga peduli antara sesama, menanamkan kesadaran kepada anggota bahwa seluruh harta yang dimiliki ada sebagian yang menjadi hak mereka yang sangat membutuhkan, meningkatkan jiwa keikhlasan dan sosial yang kuat kepada seluruh anggota.

“Alhamdulilah berkat keikhlasan dan kepedulian sesama dari anggota yang menyisihkan sebagian rejeki dapat mengurangi beban warga, dan semoga dapat menjadi ladang pahala. Apalagi sebagian harta yang kita miliki merupakan milik orang lain yang kurang mampu.” Terang Kapolsek Julok Iptu Mustafa, S.H. (Iwan Gunawan).

Previous Post Next Post